Rabu, 18 Desember 2019

Mengobati Luka Sayat Penderita Diabetes


Mengobati Luka Sayat Penderita Diabetes

Tingginya kadar gula darah penderita diabetes dapat menyebabkan proses penyembuhan luka. Hal ini tentu akan menjadi masalah tatkala penderita diabetes mengalami luka berat. Jika tidak ditangani dengan tepat hal ini bisa berlanjut menjadi luka yang terus menyebar hingga akhirnya bisa berujung amputasi. Tentu hal ini tidak mungkin diinginkan semua orang.

Jangan pernah menganggap sepele luka diabetes karena akan menyebabkan masalah besar yang terus merembet jika sampai infeksi, seperti sebagian anggota tubuh akan mati rasa, penyempitan pembuluh darah arteri, hingga penurunan kekebalan tubuh. Meski kecil, luka diabetes harus segera diobati agar tidak terjadi infeksi.

Bagaimana Merawat Luka Penderita Diabetes?

Beberapa hal yang dapat dilakukan untuk menangani luka sayat pada penderita diabetes adalah sebagai berikut:

1.  Obati dengan segera

Langkah pertama yang harus Anda lakukan adalah membersihkan luka sayat dari kotoran dengan air mengalir. Gunakan sabun untuk membersihkan area di sekitar luka setiap hari agar terhindar dari kuman. Setelah bersih dan kering, oleskan salep antibiotik. Anda bisa membelinya di apotek atau secara online dengan mengunjungi https://www.goapotik.com/produk/psidii-60-ml-sirup.

2.  Hindari tekanan berat pada luka

Hal ini penting dilakukan agar luka yang sedang dalam masa perawatan tidak mengenai sesuatu yang dapat memperparah kondisi luka. Jika luka sayat berada di kaki, gunakan sesuatu yang memiliki bantalan empuk agar kaki tidak menginjak luka. Selain itu, perhatikan kebersihan di area sekitar agar kuman tidak menghampiri bagian tubuh yang terluka.

3.  Waspadai tanda-tanda infeksi

Gejala-gejala infeksi pada luka diabetes dapat berupa kemerahan, timbul rasa sakit, atau terasa hangat. Luka yang berair juga termasuk tanda adanya gejala infeksi. Jika luka lama sembuh setelah lebih dari 48 jam sebaiknya hubungi dokter untuk memeriksa keadaan luka. Dikhawatirkan luka semakin parah dan semakin sukar untuk ditangani.

4.  Perbanyak nutrisi

Nutrisi berperan penting dalam perawatan luka. Untuk memperbaiki kulit dan jaringan yang rusak, protein sangat dianjurkan untuk dikonsumsi sebagai penambah nutrisi. Olahraga ringan tapi teratur juga penting dilakukan untuk memperlancar peredaran darah agar proses penyembuhan luka semakin cepat.


Kamis, 26 September 2019

Sudah Tahu Fitur Terbaru dari SONY A7R IV? Yuk Cek Disini


Sudah Tahu Fitur Terbaru dari SONY A7R IV? Yuk Cek Disini

Baru-baru ini dunia fotografi dihebohkan dengan produk rilisan sony terbaru. Kamera mirrorles dengan seri Sony A7R IV ini dilengkapi dengan kemampuan sensor yang besar dan lensa fleksibel. Produk ini merupakan kamera yang ditujukan untuk para fotografer profesional. Dibekali dengan sensor gambar 3,5mm dengan kualitas 61 megapixel, kamera ini semakin unggul dengan beberapa fitur barunya. Mau tahu fitur apa saja yang ada pada kamera ini? Yuk cek disini

Beberapa Fitur Baru pada Kamera Mirorrless ini

1. Fungsi Sensor yang Maksimal dapat Menyempurnakan Mesin Pemroses Gambar

Agar setara dengan kecanggihan sensor gambar yang baru, mesin pemroses gambar yang mempunyai kecepatan tinggi juga menambah sempurna dengan memproduksi detail seperti aslinya dan dapat mengurangi noise secara signifikan. Noise yang cenderung terjadi akibat jumlah piksel yang terlalu banyak dapat diminimalkan untuk menghasilkan gambar dengan kualitas yang tinggi terutama pada rentang sensivitas ISO standar sampai ISO 3200.

2. Memaksimalkan Resolusi yang Luar Biasa

Dengan performa resolusi gambar sebesar 61 Megapixel yang sangat tinggi semakin maksimal dengan keunggulan lain, salah satunya yaitu stabilisasi gambar optik in body 5 axis dengan algoritma yang dioptimalkan untuk mencapai keunggulan kecepatan rana. Fitur lain dari Sony A7R IV adalah rana elektornik yang memungkinkan pengambilan gambar dengan hening, tanpa getaran. Selain itu kamera ini menggunakan struktur plat logam internal untuk menyerap dampak dari gerakan rana untuk meminimalkan getaran rana.

Meski dengan resolusi tinggi, algoritma yang cerdas memungkinkan pemrosesan gambar yang efisien untuk pengambilan gambar secara kontinu dan kecepatan tinggi hingga 10fps dengan pelacakan AE/AF melalui rana mekanik. Pengambilan kontinu hingga 8fps dalam mode tampilan langsung juga dimungkinkan, dengan jeda tampilan yang minimal untuk menangkap subjek yang bergerak dengan cepat. 

3. Mencapai Puncak Resolusi dengan Sensor CMOS

Sensor CMOS 35 mm full frame merupakan pengembangan produk baru dari Sony yang memungkinkan Sony A7R IV mencapai keunggulan dari konvensional format medium. Dengan adanya desain mirorrles ini, guncangan mekanik cermin yang tidak ada dapat memaksimalkan resolusi tanpa membawa efek negatif yang terdapat pada kualitas gambar. Kamera ini merealisasikan tingkat kualitas gambar yang besar, serta noise yang rendah dan sensivitas tinggi.

4. Evolusi AF yang Cepat dan Stabil.

Dengan bertambahnya cakupan dari ketepatan titik auto fokus dan penyempurnaan algoritma untuk melacak subjek yang bergerak, performa auto fokus secara keseluruhan telah berevolusi hingga menghasilkan pelacakan yang terjaga dan akurat terhadap pergerakan subjek yang kompleks dan perubahan kecepatan. Pada SONY A7R IV memiliki sistem fast hybrid auto fokus dipadukan auto fokus dengan deteksi kecepatan tinggi dan kontras presisi yang tinggi pula.

5. Gradasi Natural dengan Output RAW 14 Bit

Kamera mirorrless ini mendukung output RAW 14 bit tanpa atau dengan menggunakan kompresi untuk gradasi yang lebih mulus dan natural, serta dapat berperan menghasilkan kualitas gambar yang lebih tinggi secara menyeluruh. Dengan memanfaatkan pemrosesan yang semakin tinggi, mesin pengolah gambar 16 bit dan prosesor gambar BIONZ X dapat ditingkatkan menjadi output RAW 16.

Produk sony yang dibanderol harga 50 juta ini ternyata hanya untuk bodynya saja. Kamera yang memiliki berbagai keunggulan ini, tentu memberikan banyak kemudahan dan kenyamanan bagi para konsumen pecinta fotografi. Selain dari fitur tersebut, kamera ini juga menghadirkan kamera saku premium yang unggul untuk pengambilan foto dan vlogging. Bagaimana cukup menarik bukan?

Jumat, 23 Agustus 2019

Manfaat Air Kelapa untuk Wajah

Manfaat Air Kelapa untuk Wajah

Air kelapa sudah lama digunakan sebagai bahan pengobatan dan perawatan kecantikan karena khasiatnya yang beragam. Air kelapa merupakan sumber asam lemak Omega-3, vitamin C, serta berbagai jenis enzim, asam amino, dan mineral penting seperti magnesium dan kalium.

Apa saja manfaat air kelapa yang bisa kita nikmati? Berikut ini beberapa di antaranya yang kami rangkum dari Boldsky.

Manfaat Air Kelapa untuk Wajah

1. Campuran Masker

Cara pertama dan sederhana untuk mendapatkan manfaat air kelapa untuk wajah adalah dengan mengolahnya menjadi masker.

Bahan:

1 sendok teh bubuk cendana
1 sendok teh bubuk kunyit
3 sendok makan air kelapa segar

Instruksi:

Campur ketiga bahan di atas hingga menjadi pasta kental. Aplikasikan di wajah dan leher, kemudian tunggu selama 20 menit.
Cuci wajah dengan air kelapa terlebih dahulu , kemudian bilas dengan air hangat. Keringkan wajah dengan ditepuk-tepuk menggunakan handuk bersih.

2. Bilasan Wajah

Jika menyiapkan masker terasa kurang praktis, kamu bisa menggunakan air kelapa sebagai bilasan wajah. Percikkan air kelapa segar di wajah dua kali sehari untuk mendapatkan kulit yang sehat dan halus.

3. Obat Jerawat Alami

Jika Anda yang memiliki jerawat, air kelapa bisa mengobatinya dengan mudah. Anda hanya perlu mengoleskan air kelapa ke wajah yang sudah bersih dari makeup sebelum tidur, lalu mencucinya saat bangun tidur di pagi hari. Cara ini membuat jerawat lebih cepat mengering.

4. Pencerah Kulit Alami

Campurlah air kelapa dengan susu segar dan jus mentimun. Campuran 3 bahan tersebut, bisa menjadi masker yang kaya manfaat untuk wajah Anda. Jika Anda melakukannya secara teratur, Anda sepertinya tidak memerlukan krim pemutih atau perawatan kulit lainnya.

5. Menjadikan Awet Muda

Air kelapa mengandung sitokinin dan anti oksidan. Kandungan pada air kelapa tersebut dapat mencegah kulit Anda keriput dan mencegah penuaan dini. Minumlah secara teratur atau gunakan sebagai masker.

Selasa, 16 Juli 2019

Langkah-Langkah Mencuci Pakaian Bayi yang Tepat


Langkah-Langkah Mencuci Pakaian Bayi yang Tepat

Mencuci mungkin menjadi salah satu rutinitas biasa yang dilakukan oleh semua orang. Akan tetapi tahukah anda bahwa mencuci pakaian bayi akan jauh berbeda jika dibandingkan dengan mencuci pakaian orang dewasa. Kulit bayi yang masih sangat sensitif akan rentan mengalami iritasi dan infeksi yang akan membuat permukaan kulit menjadi mudah bereaksi dengan zat kimia yang tidak secara sengaja menempel pada tubuh bayi. Agar anak kita yang masih berusia bayi memiliki kulit yang bersih, terawat dan terhindar dari risiko mengalami infeksi khususnya dari kandungan kimia yang membahayakan ada baiknya deterjen yang digunakan merupakan Deterjen khusus baju bayi yang tidak akan memberikan efek negatif bagi kesehatan permukaan kulit bayi.

Deterjen untuk baju bayi tidak mengandung bahan kimia yang berisiko menjadikan kulit bayi menjadi infeksi, ruam atau iritasi sehingga sangat aman digunakan oleh semua anak yang masih dalam usia bayi. Selain pemilihan deterjen pakaian yang tepat sesuai dengan peruntukannya, langkah-langkah pencucian juga harus diperhatikan dengan benar sehingga pakaian yang digunakan lebih awet dan beragam kotoran serta bakteri bisa terangkat dengan sempurna. Berikut ini ada beberapa langkah yang perlu diperhatikan saat akan mencuci pakaian bayi. Langkah yang pertama adalah memisahkan pakaian yang akan dicuci. Pisahkan pakaian yang akan dicuci berdasarkan bahan kain yang digunakan. Tidak semua pakaian bisa dicuci dengan mesin cuci akan tetapi perlu dicuci menggunakan tangan.

Setelah memisahkan pakaian yang akan dicuci berdasarkan bahan kain yang digunakan, langkah selanjutnya adalah merendam pakaian yang akan dicuci selama kurang lebih 30 menit. Hal tersebut bertujuan agar semua kotoran yang menempel bisa terangkat dengan sempurna. Setelah proses perendaman langkah yang ketiga adalah proses penggilasan. Jangan menggunakan sikat cuci karena akan merusak bagian pakaian bayi karena pakaian bayi biasanya tipis dengan bahan yang ringan sehingga penggunaan sikat cuci hanya akan merusak pakaian yang akan digunakan. Setelah semua itu selesai dilakukan maka langkah yang terakhir adalah proses penjemuran. Ketika akan melakukan penjemuran balikan pakaian bagian dalam menjadi bagian luar. Hal tersebut bertujuan agar baju menjadi tidak cepat kusam.

Sabtu, 13 Juli 2019

Tukang Es Cendol yang Berjuang untuk Kesembuhan Istri

Tukang Es Cendol yang Berjuang untuk Kesembuhan Istri

Seorang suami berkewajiban memberikan nafkah kepada istrinya. Itu juga yang dilakukan Pak Oyok Sugandi kepada istrinya. Rasa cintanya membuat ia berjuang demi sang istri dengan berjualan es cendol. Hari-hari mereka lalui bersama dengan penuh kasih sayang. Ini kisah perjuangan Pak Oyok untuk kesembuhan istri tersayang.

Tentang Perjuangan Pak Oyok Sugandi

Pak Oyok Sugandi berusia 67 tahun dan bekerja sebagai tukang es cendol dawet. Pak Oyok tinggal di kampung Puncak Batu yang ada di Desa Puncakmanggis, Kecamatan Sagaranten. Pak Oyok berjualan di sekitar jalan Sukabumi - Sagaranten. Pak Oyok sebenarnya berasal dari Ciawi, di Kabupaten Bogor. Namun ia merantau untuk mencari nafkah.

Istrinya berasal dari Kampung Pasirbatu. Nama istrinya Edah berusia 55 tahun. Sudah hampir satu tahun ini istri Pak Oyok terbaring sakit. Pak Oyok dengan istrinya ini belum memiliki anak. Edah merupakan istri keduanya, sedangkan dari istri pertama Pak Oyok sudah memiliki delapan orang anak. Tetapi anak-anaknya sudah besar dan tidak tinggal dengan mereka.

Penghasilan rata-rata yang didapatkan Pak Oyok hanya sekitar Rp30.000,00 setiap harinya. Dari uang itulah ia gunakan untuk kehidupan berdua. Saat musim hujan maka ia tak mendapatkan penghasilan karena tidak bisa berjualan. Mau tidak mau ia terpaksa menerima nasibnya dengan bersabar dan tetap berjuang.

Tidak sekalipun Pak Oyok meminta-minta sekalipun dalam kondisi kekurangan ini. Rasa sedih yang ia alami karena istrinya sedang sakit parah tidak membuatnya lemah dan tidak berjualan. Ia justru semakin bersemangat untuk jualan es cendol dawet. Pembengkakan jantung yang dialami sang istri membuat Pak Oyok harus mengumpulkan banyak uang untuk pengobatan.

Semangat yang Utuh dengan Segala Ujian

Sekalipun istrinya sakit dan Pak Oyok sendiri sudah mengalami gangguan pendengaran ia tetap memiliki semangat yang utuh dalam menjalani hidup. Ia percaya Tuhan tidak akan menguji di luar batas kemampuannya.

Gangguan pendengaran yang dialaminya memang sudah wajar terjadi karena faktor usia. Ketika sudah memasuki usia di atas 60 tahun maka kondisi pendengaran akan menurun. Proses pengurangan daya dengar ini terjadi secara berangsur-angsur.

Anda nanti akan mengalami sendiri saat sudah berasa di usia tersebut. Bentuk telinga akan mengalami perubahan struktur di bagian dalamnya. Selain itu juga peredaran darah ke telinga akan mengalami penurunan. Ini hal yang wajar terjadi dan memang tidak ada pengobatannya.

Sambil berjualan es cendol dawet ia tetap memasak dan membersihkan rumah. Selalu setelah menyelesaikan pekerjaan rumah baru Pak Oyok berangkat bekerja. Sebelum berangkat ia akan membersihkan istrinya dan menyuapkan makan. Pak Oyok selalu tersenyum di depan istrinya untuk memberikan semangat.

Sekalipun hanya tinggal berdua saja ia tak merasa kesepian. Pak Oyok sangat mencintai istrinya ini. Apapun ia lakukan agar istrinya bisa sembuh, meskipun kemungkinan sembuh itu sangat kecil tidak ada kata menyerah bagi pria paruh baya ini.

Pak Oyok Layak Dapatkan Wakaf

Melihat kondisi Pak Oyok yang serba kekurangan dan istrinya dalam kondisi sakit, rasanya layak menjadi penerima wakaf. Anda yang ingin ikut serta dalam program asuransi wakaf bisa mendaftarkan nama Pak Oyok ini agar bisa menjadi penerima. Ia pasti akan sangat senang jika bisa mendapatkan wakaf tersebut.

Tidak perlu bingung untuk mencari informasi tentang asuransi wakaf. Anda bisa mengunjungi allianz.co.id untuk mendapatkan informasi yang dibutuhkan. Semua prosedur tersedia di website tersebut. Bisa juga dengan menghubungi nomor customer service yang ada.

Senin, 17 Juni 2019

Fakta Menarik tentang Kangkung

Fakta Menarik tentang Kangkung

Sayur menjadi salah satu makanan pokok yang dibutuhkan oleh manusia. Kandungan vitamin dan mineralnya membuat sayuran seperti kangkung dapat mencukupi kebutuhan gizi per harinya.

Bagi Anda yang menjalani diet atau pola hidup dan pola makan sehat, menyantap berbagai sayuran tentu jadi salah satu menu wajib.Kangkung sebagai salah satu jenis sayuran merupakan bahan alami memiliki banyak kandungan menyehatkan di dalamnya.

Dilansir dari researchgate, sebuah penelitian menyebutkan bahwa kandungan kangkung meliputi vitamin A, vitamin C, dan protein yang sangat tinggi. Meski begitu ada beberapa mitos seputar kangkung yang masih sering kita dengar dan mungkin masih banyak dianggap benar.

Sebut saja mitos kangkung dapat menyebabkan kantuk atau menyebabkan sakit perut.  Sekadar mitos atau memang fakta? Berikut lima fakta menarik tentang kangkung yang mungkin belum Anda ketahui.

Makanan Terlarang

Di Amerika Serikat (AS) terutama di negara bagian Texas, kangkung dianggap tanaman terlarang. Tanaman kangkung masuk dalam daftar "Ikan Eksotis, Kerang, dan Tumbuhan Akuatik yang Berbahaya atau berpotensi Berbahaya" sejak 1990.

Kangkung juga termasuk dalam daftar gulma di Departmen Pertanian di AS. Di sana beberapa kali ada kejadian keracunan pada saat memakan kangkung, sehingga peredarannya diatur dengan ketat.Departmen tersebut juga melarang adanya distribusi jual-beli kangkung di AS.

Mengatasi Gangguan Pencernaan

Banyak mitos mengatakan bahwa kangkung dapat menyebabkan sakit perut. Padahal kalau dikelola dengan benar tidak akan menimbulkan sakit perut. Kangkung justru bermanfaat untuk melancarkan pencernaan karena kandungan seratnya yang tinggi.

Menurunkan Kolesterol dan Mencegah Kanker

Sebuah penelitian membuktikan kalau kangkung dapat menurunkan tingkat kolesterol. Jadi cocok untuk Anda yang memiliki kolesterol tinggi. Kangkung juga mengandung 13 jenis senyawa antioksidan. Senyawa antioksidan ini berguna untuk melawan sel-sel kanker yang ada dalam tubuh.

Mencegah Sariawan

Kandungan vitamin C pada kangkung bisa mencegah penyakit sariawan, hingga gusi berdarah. Anda hanya perlu mengunyah daun kangkung yang sudah dibersihkan. Daun kangkung ini juga mengandung antiseptik alami yang bisa membunuh kuman pada gigi dan mulut.

Tidak Menyebabkan Kantuk

Mitos lain bilang bahwa kangkung dapat menyebabkan kantuk. Padahal itu hanya sekadar mitos. Kangkung mengandung zat bernama kalium.

Makanan yang tinggi kalium dapat mengurangi tekanan darah dan memberi efek kantuk. Namun jika dimakan sewajarnya kangkung tidak berpotensi untuk membuat kantuk.

Rabu, 22 Mei 2019

Nonton Movie Online Terbaik dengan Film Bioskop Indonesia Terbaru

Nonton Movie Online Terbaik dengan Film Bioskop Indonesia Terbaru

Pada era sekarang banyak sekali masyarakat yang memiliki hobi nonton film. Biasanya yang mereka tonton pun beragam mulai dari film dalam negeri sampai luar negeri. Seiring perkembangan teknologi, kini hobi nonton film dapat anda lakukan setiap hari dengan mudah. Yang paling penting anda memiliki jaringan internet yang stabil dan kuat. Saat ini nonton movie online memang sangat digemari oleh masyarakat karena selain mudah, anda tidak perlu membuang tenaga ekstra untuk menonton film yang anda senangi. 

Jadi ada yang bilang kalau nonton movie online lebih digemari dari pada anda harus datang dan antri di bioskop. Tentunya anda akan memakan waktu banyak dan harus mengeluarkan biaya yang lumayan. Sebelumnya sempat populer kegiatan mendownload film, baru menikmatinya berulang-ulang. Seiring berjalannya waktu kegiatan itu di pengaruhi dengan kemajuan dan kecepatan jaringan internet yang dapat menonton film secara online menjadi lebih sederhana dan efisien. 

Kegiatan nonton film secara online ini anda dapat menonton berbagai jenis film yang kalian sukai. Selain itu nonton film memang memiliki beberapa efek positif bagi orang yang menontonnya. Berikut ini akan dijelaskan beberapa efek positif yang sudah dirangkum untuk anda.

1. Belajar hal baru

Melalui melihat sebuah film akan ada banyak hal baru yang dapat kita pelajari. Sebuah film dapat menambah pengetahuan tentang sejarah suatu negara, budaya, dan mengenal tokoh-tokoh penting. Ketika anda menonton film di Bioskop movie cinema xxi luar negeri, secar tidak langsung anda belajar bahasa asing. 

2. Penghilang stres yang berlebihan

Menonton Film Indonesia terbaru dapat anda gunakan sebagai sarana pengusir stress yang sedang melanda karena kepadatan pekerjaan sehari-hari. Entah itu anda menonton film bersama teman di bioskop Indonesia atau nonton movie online di rumah. Apapun jenis genre-nya dan selama anda menikmati maka film tersebut dapat menjadi pengusir stres dan menyegarkan pikiran anda.

3. Baik untuk kesehatan otak

Bagi anda penggemar Film indo terbaru 2019, maka berbagai jenis genre film ada salah satu yang paling baik untuk kesehatan otak yaitu film horror. Apabila anda menonton film horror maka memungkinkan otak untuk melepas senyawa kimia, pelepasan adrenalin yang memiliki efek mirip anestesi dari obat. Maka dari itu hal ini sangat baik untuk kesehatan mental karena mampu menurunkan tingkat kecemasan dan stres.

4. Terapi film

Tak disangka kalau menonton Film Indonesia terbaik, mampu menjadi salah satu terapi bagi penderita penyakit gangguan mood, penderita depresi, dan masih banyak lagi. Nonton film ini memiliki manfaat terapi bagi para penontonnya. Ketika seseorang nonton fim secara online di rumah maka mereka bisa menangis, berteriak sampau merenung tanpa mengkhawatirkan penilaian orang lain. Alur cerita film juga dapat menenggelamkan penontonnya untuk tenggelam dalam cerita, menyatu dengan tokoh dan memperoleh pesan yang ada dalam cerita. Hal ini ternyata dapat membantu anda dalam proses terapi dan memperoleh inspirasi yang baik untuk pengembangan diri anda. 

5. Kesadaran sosial

Saat ini banyak sekali film yang alur ceritanya mengambil dari isu sosial. Ada yang dikemas dalam bentuk cerita yang ringan ada juga yang dikemas dalam cerita yang lebih serius. Dengan anda menonton film yang temanya isu sosia maka penonton dapat lebih peka dan menyadari terhadap isu sosia di lingkungan sekitarnya. 

Kamis, 11 April 2019

Alasan Kenapa Pengajuan Kartu Kredit Bank Niaga Anda Ditolak

Alasan Kenapa Pengajuan Kartu Kredit Bank Niaga Anda Ditolak

Pengajuan kartu kredit Bank Niaga tidaklah rumit. Anda hanya perlu menyiapkan dokumen berupa fotokopi KTP dan slip gaji untuk Anda yang berprofesi sebagai pegawai. Berbekal dua dokumen itu, Anda sudah bisa memiliki kartu kredit impian.

Beda profesi, beda pula dokumen yang dilampirkan. Anda yang seorang wirausaha dengan penghasilan per bulan yang tidak tetap juga bisa mengajukan kepemilikan kartu kredit. Dengan syarat, usaha Anda sudah memiliki SIUP ataupun terdaftar dalam TDP. Jika tidak, Anda tidak bisa mengajukan kepemilikan kartu kredit karena persyaratannya tidak lengkap.

Memang dalam prosesnya, pengajuan kartu kredit tidak semuanya diterima. Ada juga yang ditolak. Alasan besarnya karena tidak memenuhi persyaratan yang diajukan. Namun ada pula yang sudah sesuai dengan semua syarat dan ketentuan tapi tetap ditolak. Bank sebagai provider kartu kredit tentu memiliki pertimbangan sendiri dalam memilih pengguna produk mereka.

Kenapa Pengajuan Kartu Kredit Bank Niaga Anda Ditolak?

Untuk Anda yang melakukan pengajuan kartu kredit namun ditolak, beberapa alasan di bawah ini bisa jadi jawaban atas ditolaknya pengajuan Anda.

1. Dokumen tidak lengkap

Syarat yang berlaku dan dokumen yang harus dilengkapi adalah syarat mutlak. Anda tidak bisa menawarnya ketika melakukan pengajuan kartu kredit Bank Niaga. Jika Anda memenuhi syarat usia dan gaji namun tidak membawa persyaratan dokumen lengkap, pengajuan Anda bisa ditolak. Atau dokumen Anda lengkap namun usia lebih dari 70 tahun, ya sama saja, pengajuan Anda akan tetap ditolak sebanyak apapun uang yang dimiliki.

Karena itu, pastikan Anda membaca syarat dan ketentuan mengajukan kartu kredit dengan cermat. Jangan sampai ada dokumen yang tidak lengkap ketika dikumpulkan. Jika Anda tidak memenuhi persyaratan yang ditetapkan, contohnya usia dan penghasilan per bulan, coba tanyakan kepada bagian customer service soal kemungkinan Anda memiliki kartu kredit dengan kondisi Anda.

2. Telepon yang tidak diangkat saat survei

Survei kartu kredit dilakukan melalui telepon, baik telepon ke kantor ataupun telepon ke rumah Anda. Survei ini adalah salah satu penentu keputusan apakah pengajuan kartu kredit Anda diterima atau ditolak.

Pastikan Anda memberikan nomor telepon atau HP yang bisa dijangkau setiap saat untuk memastikan telepon dari pihak bank bisa Anda terima. Apabila telepon dari pihak bank tidak Anda terima dalam 2-3 kali telepon, pihak bank bisa langsung menolak pengajuan kartu kredit Anda. Mereka tentunya tidak mau memberikan kartu kredit kepada orang yang susah dihubungi.

3. Sering gonta ganti pekerjaan

Sering gonta-ganti pekerjaan biasanya sering dilakukan oleh milenial. Mereka hanya bertahan pada suatu pekerjaan selama beberapa bulan sebelum akhirnya memutuskan resign dan mencari pekerjaan baru yang lebih menantang.

Tahukah Anda, kebiasaan ini bisa jadi alasan pihak bank untuk menolak kepemilikan kartu kredit yang Anda ajukan. Biasanya pihak bank akan menilai apakah jenis pekerjaan Anda memungkinkan untuk membayar tagihan kartu kredit atau tidak. Jika Anda gonta-ganti pekerjaan, pihak bank akan sulit menilai hal tersebut.

4. Terlalu banyak utang

Proses pengajuan kartu kredit tidak begitu saja diterima. Pihak bank juga akan melakukan proses BI Checking, yaitu pemeriksaan ke Bank Indonesia. Dari proses tersebut akan didapatkan informasi, seberapa banyak Anda memiliki hutang, apakah sering terjadi kredit macet, atau malah Anda sudah di-blacklist.

Demi kehati-hatian, pihak bank akan melakukan proses ini untuk memastikan bahwa Anda adalah orang yang layak untuk diberi amanah memegang kartu kredit yang mereka terbitkan. Tapi jika Anda mempunyai banyak utang yang jumlahnya lebih besar dari penghasilan Anda, sebaiknya selesaikan dulu utang tersebut sebelum memutuskan untuk mengajukan kepemilikan kartu kredit.

5. Usia

Ada batas usia bagi pemilik kartu kredit. Seseorang yang melakukan proses pengajuan kartu kredit Bank Niaga, minimal harus berusia 21 tahun dan maksimal 65 tahun. Jika Anda berusia minimal 17 tahun dan maksimal 70 tahun, Anda bisa menjadi pemilik kartu kredit tambahan.

Jika kurang dari 17 tahun, Anda perlu bersabar menunggu hingga saatnya tiba. Anda yang sudah lebih dari 70 tahun, harus berlapang dada karena Anda tidak bisa lagi memiliki kartu kredit baik yang utama maupun yang tambahan.

6. Tidak mengajukan di Bank tempat menabung

Salah satu hal klise yang bisa menjadi alasan penolakan pengajuan kartu kredit Anda adalah, Anda tidak memilih bank tempat Anda menabung. Padahal dengan memilih bank tempat Anda menabung, proses yang dibutuhkan bisa lebih cepat dan kemungkinannya lebih besar untuk disetujui pengajuannya. Hal tersebut dikarenakan bank telah memiliki rekam jejak keuangan Anda selama Anda menabung di sana.

7. Jumlah penghasilan tidak memenuhi syarat

Inilah salah satu alasan kenapa Anda perlu membaca persyaratan pengajuan kartu kredit Bank Niaga secara cermat. Ada syarat minimal penghasilan per bulan yang harus Anda patuhi. Jika penghasilan Anda kurang dari syarat yang ditentukan, tidak usah protes jika pengajuan kartu kredit ditolak. Anda sudah mendapatkan jawabannya bahkan sebelum keputusan itu dibuat.


Alasan Kenapa Pengajuan Kartu Kredit Bank Niaga Anda Ditolak

Nah itulah tujuh alasan yang mungkin menjadi penyebab proses pengajuan kartu kredit Bank Niaga Anda ditolak. Jangan berkecil hati atau patah semangat. Jika syaratnya bisa Anda lengkapi, lengkapi sekarang juga dan lakukan pengajuan kepemilikan kartu kredit sekali lagi, melalui website https://www.cekaja.com/banks/cimb-niaga/kartu-kredit akan menjawab segala pertanyaan Anda Selamat mencoba.

Jumat, 29 Maret 2019

Tips Membersihkan Wajah yang Tepat Bagi Pria


Tips Membersihkan Wajah yang Tepat Bagi Pria

Wajah merupakan area tubuh yang penting baik untuk pria maupun wanita. Dengan wajah yang sehat bebas jerawat, Anda akan tampil penuh percaya diri saat bertemu banyak orang. Untuk mendapatkannya, pastikan wajah Anda selalu bersih dan segar. Akan tetapi sering kali kotoran seperti debu dan asap kendaraan tak bisa dihindari terutama untuk para pria. Menaiki kendaraan roda dua misalnya, membuat wajah mudah terpapar debu dan kotoran sehingga menjadikan wajah tampak kusam dan lebih gelap.

Wajah kotor memiliki bahaya tersendiri bukan hanya bagi penampilan namun juga untuk kesehatan wajah. Kotoran yang menempel hingga menutup pori akan membuat kulit tidak bisa bernafas. Hasilnya terjadi peradangan atau iritasi. 

Hal ini bisa diperparah jika Anda memiliki jenis kulit berminyak dengan produksi minyak berlebih. Minyak yang diproduksi juga tak bisa dikeluarkan karena pori tertutup oleh kotoran sehingga menyebabkan peradangan semakin besar dan merah yang disebut jerawat.

Bagi para pria yang ingin memiliki kulit sehat tanpa jerawat setiap hari, ada beberapa tips yang bisa Anda lakukan yaitu:

  1. Rajin membersihkan wajah dengan sabun muka.
  2. Pilihlah sabun muka dari merk terkenal yang sudah digunakan banyak orang dan lulus uji dermatologis seperti Nivea Man.
  3. Pilih produk pembersih wajah Nivea Men yang sesuai dengan type wajah Anda. Untuk mengetahuinya, Anda bisa membaca di link berikut https://www.niveamen.co.id/highlights/Local/id/twister. 
  4. Bersihkan wajah setelah beraktifitas atau sebelum tidur malam. Jangan sampai Anda lupa membersihkan wajah sehingga kotoran mengendap dan menutup pori dalam waktu lama.
  5. Kurangi makan makanan berminyak seperti gorengan dan makanan bersantan.

Semua produk Nivea Men sudah lulus uji dermatologis yang membuktikannya aman untuk penggunaan topikal. Anda bisa memilih varian mana yang sesuai dengan jenis kulit wajah dan kebutuhan. Pembersih wajah Nivea Men bisa Anda beli di berbagai gerai mini market terdekat maupun di toko online terpercaya. Dengan menggunakan pembersih wajah secara teratur, kulit wajah akan terhindar dari penumpukan kotoran yang bisa menyebabkan jerawat dan masalah kulit lainnya.

Tips Memilih Sepatu Buccheri Sebagai Sepatu Kerja


Tips Memilih Sepatu Buccheri Sebagai Sepatu Kerja

Sepatu Buccheri merupakan salah satu brand sepatu terkenal. Menggunakan sepatu branded saat bekerja atau menggunakannya untuk aktivitas lain tentunya akan membuat Anda tampil keren. Anda tentunya ingin terlihat keren dan berkharisma saat pergi ke kantor. Pakaian yang dikenakan menentukan kepribadian Anda dan tentunya nilai dari penampilan Anda.

Sepatu memang memiliki bentuk yang kecil tetapi saat orang lain memandang Anda, maka sepatu yang bagus akan membuat orang fokus pada penampilan Anda. Dalam memilih sebuah sepatu, ada beberapa hal yang perlu diperhatikan sehingga Anda dapat mengenakan sepatu dengan nyaman dan tentunya Anda dapat terlihat menarik.

Memperhatikan Model Sepatu

Hal pertama yang perlu Anda perhatikan saat ingin memilih sebuah sepatu kerja adalah memperhatikan model sepatu yang akan dibeli. Model sepatu tentunya akan memberikan gambaran selera dan kepribadian dari Anda. Jika Anda ingin membeli sepatu untuk digunakan kerja, maka pilihlah sepatu yang modelnya praktis dan simple. Dengan begitu, Anda dapat dengan nyaman menggunakannya tetapi tetap terlihat elegan.

Pilihlah Sepatu yang Harganya Sesuai dengan Budget Anda

Hal berikutnya cara dalam memilih Sepatu Buccheri untuk dikenakan saat kerja adalah dengan memilih sepatu yang harganya sesuai dengan sesuai budget yang dimiliki. Sepatu dengan brand Buccheri adalah sepatu yang harganya terbilang mahal. Namun, tidak ada salahnya Anda memilih sepatu kerja yang disesuaikan dengan budget yang Anda miliki. Buccheri memiliki sepatu yang terbilang terjangkau namun tetap berkualitas.

Pilihlah Sepatu dengan Warna yang Tidak Mencolok

Tips selanjutnya dalam memilih sebuah sepatu yang akan Anda pilih adalah dengan memilih sepatu yang warna tidak mencolok. Jika Anda menggunakan sepatu dengan warna mencolok, maka Anda akan menjadi pusat perhatian dan tentunya mengganggu fokus orang lain di tempat kerja. Oleh karena itu, sangatlah perlu bagi Anda untuk tidak memilih sepatu yang memiliki warna yang terang seperti: warna shocking pink, merah terang, orange, dan lain-lain.

Oleh karena itu, Anda sangat perlu memilih sepatu yang memiliki warna gelap seperti warna hitam, cokelat, atau warna sepatu biru tua. Warna-warna sepatu yang gelap tidak akan mencolok dan tentunya akan memudahkan Anda memadukan sepatu dengan pakaian yang akan dikenakan nantinya. Jadi hindari pilih sepatu yang warnanya terlalu mencolok ya!

Pilihlah Sepatu yang Sesuai dengan Ukuran Anda

Tips memilih sepatu berikutnya untuk Anda kenakan saat bekerja adalah dengan memilih sepatu yang ukurannya sesuai dengan kaki Anda. Hal ini sangat perlu dilakukan karena akan membuat Anda nyaman saat mengenakannya untuk bekerja. Sehingga saat ingin membeli sepatu Buccheri, pilihlah sesuai dengan ukuran kaki Anda.

Mungkin sering jika Anda ingin membeli sepatu dan menemukan model dan warna yang cocok dengan Anda, namun, ukurannya ternyata tidak pas dengan Anda baik itu sempit maupun longgar. Jika berada di situasi ini, ada baiknya Anda tidak memaksakan untuk membeli sepatu tersebut karena itu akan membuat tidak nyaman dan tentunya akan melukai kaki jika ukuran sepatu yang Anda kenakan ternyata sempit.

Itulah beberapa tips dalam memilih sepatu Buccheri untuk Anda kenakan saat pergi bekerja. Dengan mengikuti tips-tips di atas, maka Anda diharapkan mampu menemukan sepatu yang tidak hanya memiliki tampilan kerena namun juga membuat kaki merasa nyaman. Tetap selektif ketika memilih sepatu ya, jangan sampai tidak teliti ketika memilih agar sepatu yang dibeli benar-benar sesuai keinginan.

Rabu, 27 Maret 2019

Luka cukur di wajah? Tenang, ada plester ajaib!


Luka cukur di wajah? Tenang, ada plester ajaib!

Disadari atau tidak, kecelakaan ringan dapat terjadi tanpa diduga, kapan saja, dimana saja. Salah satunya adalah ketika sedang melakukan ritual shaving atau cukuran. Berurusan dengan benda tajam tentunya harus siap dengan resiko terluka, pun ketika berhadapan dengan alat pencukur. Alat cukur dan metode pencukuran, setidaknya kedua faktor ini ikut andil dalam teori sebab akibat luka dalam ritual satu ini.

Lalu alat cukur dan metode pencukuran seperti apa sih yang dapat meminimalisir resiko teriris pisau cukur?

1. Perhatikan ketajaman pisau cukur

Selain kebersihan, ketajaman pisau wajib diperhatikan sebelum melakukan ritual cukuran. Tingkat ketajaman pisau berkontribusi signifikan dalam menekan resiko luka akibat bercukur. Pisau cukur yang tumpul lebih berpotensi untuk menyebabkan luka gores dan ruam merah akibat rambut yang tercabut (bukan tercukur). Disarankan untuk mengganti pisau setidaknya setelah 5-10 kali pemakaian.

2. Ganteng maksimal dengan metode cukur yang tepat

Setelah cek ketajaman pisau, cek metode pencukuran. Terdapat dua metode pencukuran yakni pencukuran kering dan pencukuran basah. Yang paling direkomendasikan dan sedikit beresiko adalah pencukuran basah. Metode ini menganjurkanmu untuk membasuh area yang akan dicukur dengan air hangat. 

Air hangat menjadikan rambutmu lembut sehingga lebih mudah dicukur. Selain itu jangan lupa untuk mengaplikasikan shaving foam agar pisau cukur dapat menjalankan tugasnya dengan mulus. Jika shaving foam dirasa terlalu menguras kantong, kondisioner rambut dapat kalian jadikan penggantinya loh!

Sudah menjalankan kedua tips di atas, namun tetap kena luka gores?

Jangan panik, segera lakukan tindakan pertolongan pertama pada kecelakaan dengan membasuh luka menggunakan air mengalir. Sebelum ke langkah selanjutnya, fokuskan terlebih dahulu untuk menghentikan pendarahan. Lalu kamu bisa menutup luka agar tetap 100% terlindungi dengan menggunakan plester transparan pelindung luka. 

Selain jaminan total untuk melindungi luka, plester transparan pelindung luka didesain dengan sangat unik yakni warnanya dibuat sangat mirip dengan kulit dan sangat fleksibel. Flexibilitas dan warna yang mirip dengan skin tone kita, pastinya membuat kita tetep percaya diri walaupun ada plester di wajah kita.

Ingin tahu lebih lengkap tentang plester ajaib ini? Kunjungi selengkapnya disini ya: https://www.id.hansaplast.co.id/majalah/kesehatan-dan-perlindungan/the-aqua-protect